Indotnesia - Aktor Korea Selatan Kim Seon Ho mulai mengembangkan kariernya dengan debut akting di layar lebar dalam film The Childe yang dijadwalkan tayang perdana pada 21 Juni 2023 di Korea Selatan.
Film yang disutradarai oleh Park Hoon Jung ini merupakan debut film perdana Kim Seon Ho yang sebelumnya lebih dikenal lewat perannya dalam drama dan teater.
Mengusung genre aksi, misteri, dan thriller, film The Childe akan mengisahkan tentang kehidupan seorang petinju ilegal yang menjadi incaran pemburu misterius.
Selain dibintangi aktor kelahiran 1986 itu, film ini juga menampilkan peran sejumlah artis Korea ternama lainnya, di antaranya Kang Tae joo, Go Ara, dan Kim Kang woo.
Baca Juga:Apa Itu Tradisi Thudong yang Dilakukan Para Biksu Berjalan Kaki dari Thailand ke Borobudur?
Lalu, bagaimana dengan alur ceritanya? Simak selengkapnya di bawah ini.
Film The Childe menceritakan tentang pertemuan antara pembunuh misterius bernama Childe (Kim Seon Ho) dan Marco (Kang Tae Joo), seorang pemuda yang bercita-cita untuk menjadi petinju profesional.
Pertemuan keduanya membuat kehidupan Marco yang sedang berusaha meraih mimpinya itu menjadi situasi yang justru membuatnya terancam dalam bahaya.
Childe bersama pasukan lainnya memulai misi terpisah dengan satu tujuan, yaitu mengejar Marco yang melakukan perjalanan dari satu arena ke arena ilegal lainnya di Filipina untuk melatihnya agar menjadi petinju profesional.
Baca Juga:Viral Lurah Jadi Mafia Tanah, Berikut Tips untuk Menghindarinya
Meski telah melakukan pelarian, Marco tetap diikuti oleh Childe yang membuat kehidupannya berubah menjadi berantakan.
Ia melarikan diri dari satu tempat ke tempat lain untuk menghindari Childe hingga akhirnya terseret ke dunia ilegal yang mengakibatkannya berurusan dengan dunia kejahatan.
Masalah semakin rumit ketika banyak orang secara misterius mengincar untuk menghabisi nyawa Marco.
Lalu, sebenarnya apa tujuan Childe mengejar Marco dan mengapa kehidupannya dihantui banyak orang yang berusaha ingin membunuhnya?
Saksikan kisah lengkap perjalanan Marco dalam menghindari pengejaran Childe hanya di bioskop pada Juni 2023 mendatang!