Sering Disepelekan, Tidur Setelah Sahur Berdampak Negatif bagi Tubuh

Walaupun hanya sekedar minum, sahur menjadi bagian dari rutinitas penting yang dibutuhkan agar kuat menjalani ibadah puasa.

Asy Syaffa Nada A
Senin, 27 Maret 2023 | 09:12 WIB
Sering Disepelekan, Tidur Setelah Sahur Berdampak Negatif bagi Tubuh
Dampak negatif tidur setelah sahur yang sering disepelekan. (Pexels/ivanoboleninov)

Indotnesia - Sahur menjadi salah satu amalan sunnah yang dianjurkan bagi setiap Muslim ketika akan berpuasa, terutama saat bulan Ramadhan.

Walaupun hanya sekedar minum, sahur menjadi bagian dari rutinitas penting yang dibutuhkan agar kuat menjalani ibadah puasa.

Selain itu, sahur yang maksimal juga perlu dilakukan dengan mengonsumsi makanan yang mengandung nutrisi seimbang dan porsi yang tepat.

Meski memiliki peran penting dalam menjaga kebugaran tubuh saat menjalani puasa, masih banyak orang justru melakukan kebiasaan buruk setelah sahur.

Baca Juga:Cara Sehat Menaikkan Berat Badan Selama Puasa Ramadan

Banyak orang masih menyepelekan kebiasaan tidur setelah sahur karena mengantuk. Padahal, kebiasaan tersebut justru dapat berdampak negatif bagi tubuh.

Ada berbagai dampak negatif yang dapat terjadi pada tubuh ketika kita sering tidur setelah sahur. Apa saja? Simak penjelasannya di bawah ini.

Dampak Tidur Setelah Sahur

Umumnya, tidur yang dianjurkan setelah sahur maupun mengonsumsi makanan berat adalah dua jam.

Waktu tersebut dibutuhkan untuk membuat lambung menjadi kosong dan mencerna sisa makanan berpindah ke usus untuk kemudian menjadi feses.

Baca Juga:Belum Mereda, Begini Sejarah Aksi Teror Klitih di Yogyakarta

Sedangkan jika tidur setelah sahur dapat melambatkan proses pencernaan, sehingga makanan terlalu lama berdiam dalam perut dan bisa membahayakn kesehatan tubuh, seperti:

1. Meningkatkan Asam Lambung

Seperti yang telah dijelaskan, tidur setelah sahur menghambat proses pencernaan di dalam perut.

Akibatnya, proses cerna tidak sempurna mengakibatkan makanan masih kasar dapat mengiritasi dinding lambung dan memicu meningkatnya asam lambung.

Adapun gejala asam lambung di antaranya, yaitu nyeri pada perut kiri atas dan terasa sensasi panas di dada.

2. Sakit Tenggorokan

Selain sensasi panas di dada sebagai pemicu asam lambung, hal itu juga dapat dirasakan di daerah tenggorokan sebagai akibat dari tidur setelah sahur.

Kondisi sakit tenggorokan itu disebabkan oleh efek lanjutan refluks asam atau GERD, yaitu ketika katup antara lambung dan kerongkongan tidak menutup sempurna membuat asam lambung mudah naik ke tenggorokan yang dapat menimbulkan sensasi panas.

3. Memicu Serangan Jantung

Beberapa penelitian menyebutkan bahwa langsung tidur setelah makan dapat memicu peningkatan tekanan darah yang bisa menyebabkan serangan jantung.

Hal itu sama halnya dengan tidur setelah sahur yang dilakukan kurang dari dua jam setelah makan.

Selain dapat memicu serangan jantung, tidur setelah sahur juga meningkatkan risiko stroke dan penyakit jantung koroner.

Itulah 3 dampak negatif tidur setelah sahur yang perlu kamu ketahui agar lebih memperhatikan kesehatan tubuh.

Meski sulit untuk mengatasi kantuk, usahakan agar tetap aktif setelah sahur dengan berjalan kaki atau olahraga ringan maupun melanjutkan kegiatan lain, seperti membersihkan dapur.

Dengan tetap aktif bergerak setelah sahur akan membuat fungsi organ-organ tubuh terus aktif dan bermetabolisme dengan baik yang dapat membuat mata semakin segar sehingga mampu melawan kantuk setelah sahur.

Gaya Hidup

Terkini

Kalimat tersebut digunakan oleh sejumlah warganet sebagai keterangan dari foto maupun video dari member TREASURE. Kenapa?

Aktual | 13:32 WIB

Tindakan ini dapat merugikan korban, salah satunya mengakibatkan trauma psikis jangka panjang.

Aktual | 11:54 WIB

Pemilik nama asli Imam Sugiyarto ini telah aktif berkarya sejak tahun 1998 dan masih sering tampil bersama grup musik yang dibentuknya.

Aktual | 10:00 WIB

Dalam tayangan trailer terlihat Barbie dan Ken ditangkap polisi.

Aktual | 15:54 WIB

Di balik tingkahnya yang bikin geleng-geleng kepala, ternyata background Aldi Taher nggak main-main.

Sosok | 15:20 WIB

Taylor nampaknya mendengarkan betul apa yang diinginkan para Swifties untuk mendengarkan suara Lana Del Rey lebih banyak di lagu "Snow on the Beach".

Aktual | 13:03 WIB

Ada sejumlah lagu baru dan lagu lama dengan versi berbeda di album Midnights (Til Dawn Edition)

Aktual | 12:41 WIB

Ia dikenal sejak menjadi vokalis utama dalam grup duo bersama sang mantan suami, Ike Turner pada tahun 1960-an.

Sosok | 13:27 WIB

Lagu ini merupakan title track dari mini album ke-4 berjudul Dark Blood dan MV nya telah ditonton lebih dari 17 juta kali.

Aktual | 11:51 WIB

Mulai dari gangguan tidur hingga mengarah pada isolasi sosial, dampak ini berbahaya lho jika terus dibiarkan.

Aktual | 17:08 WIB

"Pemkot harus diberi tugas, dan mereka harus bisa menyisir di setiap wilayahnya dan mencari bangunan yang menyalahi aturan..."

Metropolitan | 10:49 WIB

Polisi menemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban mayat dalam karung.

Metropolitan | 05:39 WIB

Gidion menduga adanya indikasi pembunuhan terhadap korban mayat dalam karung tersebut.

Metropolitan | 23:01 WIB

Mayat tersebut ditemukan dalam kondisi terbungkus karung.

Metropolitan | 20:14 WIB

Pemprov DKI Jakarta menggelar lomba desain ikon Jakarta. Perlombaan tersebut pun kini menjadi sorotan sejumlah pihak, mulai dari para politikus sampai dengan warganet.

Metropolitan | 14:26 WIB

Chelsea Olivia dan Glenn Alinskie resmi memperkenalkan produk terbaru mereka, Genta Mild Laundry Detergent baru-baru ini.

Gosip | 10:31 WIB

Warganet meminta Lolly untuk memaafkan dan kembali pada ibunya, Nikita Mirzani yang telah melahirkan dan merawatnya selama ini.

Gosip | 10:10 WIB

Pacar baru Alyssa Daguise seorang rapper asal Jerman.

Gosip | 10:00 WIB

Andre Taulany datang langsung ke Indramayu demi menghindari pernikahan Tono.

Gosip | 09:30 WIB

"Olahraga itu kalau bisa semakin banyak pihak support, akan baik untuk kita," kata Raffi Ahmad.

Gosip | 09:03 WIB
Tampilkan lebih banyak