Indotnesia - Harry Styles menyelenggarakan konser bertajuk “Love on Tour 2023” di Korea Selatan, pada Senin (20/3/2023) dengan dihadiri sejumlah musisi ternama Negeri Ginseng tersebut.
Dalam acara yang termasuk tur konser dunia Harry tersebut, sejumlah idol K-Pop mulai dari Rose Blackpink hingga V BTS terlihat hadir dan menikmati konser dari mantan personel One Direction itu.
Bahkan, lewat Instagram story pribadinya @roses_are_rosie, member Blackpink itu membagikan keseruannya saat mengikuti irama lagu dalam konser tersebut bersama rekan satu grupnya, Jennie Blackpink.
Selain itu, penyanyi 26 tahun tersebut juga membagikan potret dirinya berfoto dengan Harry Styles yang tampak kasual mengenakan kaos oblong putih dan celana panjang hitam.
Baca Juga:3 Rekomendasi Drakor yang Dibintangi Lee Je Hoon
“Yayyy thank you @harrystyles for coming to Korea,” tulisnya dalam keterangan foto.
Tak hanya sejumlah member Blackpink, sejumlah anggota BTS juga terlihat menghadiri tur konser dunia Harry Styles di Korea tersebut, di antaranya V, Jungkook, dan Suga.
Melalui akun Instagram masing-masing, V dan Jungkook mengonfimasi kehadiran mereka menonton konser tersebut dengan mengunggah kemeriahan acara yang diselenggarakan di Olympic Gymnastic Arena (KSPO Dome), Seoul, Korea Selatan.
Selain para member Blackpink dan BTS, konser Harry Styles diketahui juga dihadiri oleh sejumlah member boy grup Enhypen dan Kino.
Diketahui, tur konser dunia Harry Styles bertajuk “Love on Tour” telah berjalan sejak 4 September 2021 di Las Vegas, Nevada dan direncanakan berakhir pada 22 Juli 2023 di Reggio Emilia, Italia.
Baca Juga:Apa Itu Manatiang Piriang yang Dilakukan Vokalis Trivium di Warung Makan Padang?
Selesai dari Korea Selatan, musisi asal Inggris berusia 29 tahun itu akan melanjutkan tur konser di Ariake Arena, Tokyo, Jepang pada 24-25 Maret 2023.