Indotnesia - Putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep akan segera melangsungkan pernikahan dengan Erina Gudono pada 10 Desember 2022 di Royal Ambarrukmo, Yogyakarta.
Selain di Yogyakarta, pernikahan juga bakal dihelat di Pura Mangunegaran, Solo, Jawa Tengah yang persiapannya kini telah mencapai seratus persen.
Sejak hubungannya dengan Kaesang Pangarep diketahui oleh publik, nama Erina Gudono jadi perbincangan dan banyak orang penasaran dengan sosok calon menantu orang nomor satu di Indonesia tersebut.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini profil Erina Gudono calon istri Kaesang Pangarep.
Baca Juga:Is Pusakata Kembali Bergabung dengan Payung Teduh, Bentuk Band Baru dengan Nama Ini
Profil Erina Gudono
Erina Sofia Gudono atau akrab dikenal dengan nama Erina Gudono anak ke-3 dari 4 bersaudara yang lahir di Pennsylvania, Amerika Serikat pada 11 Desember 1996.
Ia lahir dari keluarga berlatar belakang akademisi dengan sosok sang ayah yang merupakan Guru Besar Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (UGM).
Ayahnya dikenal dengan nama Profesor Gudono dan mendapatkan gelar guru besar dari UGM pada 2011 setelah berhasil menyelesaikan pendidikannya di Temple University, Pennsylvania, Amerika Serikat.
Mengikuti jejak sang ayah dalam bidang ekonomi dan bisnis, Erina menyelesaikan pendidikan sarjananya di UGM dengan jurusan Administrasi dan Manajemen Bisnis pada tahun 2018.
Baca Juga:Sejarah dan Makna Hari Guru yang Diperingati Setiap Tanggal 25 November
Ia kemudian berhasil mendapatkan beasiswa dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) untuk melanjutkan pendidikan magister (S2) di Columbia University pada tahun 2021 dengan mengambil jurusan Administrasi Publik.
Selain pandai dalam pendidikan, Erina juga dikenal aktif mengikuti berbagai kegiatan sosial dan menorehkan segudang prestasi membanggakan.
Berbagai kegiatan sosial telah dilakukannya sejak tahun 2015 dan namanya tercatat sebagai salah satu anggota Komunitas Harapan Fian Yogyakarta, Komunitas Sekolah Marjinal dan Takes Book Indonesia.
Selain itu, perempuan 25 tahun yang kini bekerja sebagai analis wilayah Asia di perusahaan global JP Morgans tersebut juga pernah turut serta menjadi finalis Puteri Indonesia 2022 mewakili Provinsi Yogyakarta.
Adapun prestasi yang pernah diraih Erina Gudono, di antaranya Indonesia Delegate in Harvard World Model United Nation, 1st Winner in Business Project Competition in Tokyo, Japan, 1st Winner in Essay Competition to represent Indonesia in Australia Libertarian Conference, 1st Winner of AIESEC Social Initiative Competition, hingga 1st Winner of International Business Case Competition.